Barusan saya membaca sebuah postingan di fb yang ditulis salah seorang seleb facebook yang saya follow. Ia bercerita tentang masa lalunya; tentang beberapa keterbatasan yang ia miliki sebagai anak dari seorang ibu yang berprofesi sebagai asisten rumah tangga.
Selasa, 22 Desember 2020
Selasa, 15 Desember 2020
Undangan
Aku menggeser kertas tebal bersampul plastik bening ke sisi meja di hadapannya. Laki-laki yang sedang menyesap kopi hitamnya itu tak lantas berhenti dan meletakkan cangkirnya. Aku tahu, ia memandangi setiap gerakku. Aku pun tahu, ia pasti sudah dapat menebak apa yang tertulis di kertas tebal yang kusodorkan padanya itu hingga ia tak perlu terburu-buru untuk membacanya. Mungkin belasan detik berlalu sampai akhirnya aku mendengar bunyi denting halus saat ia meletakkan cangkirnya kembali di meja.
Minggu, 13 Desember 2020
Perjalanan Menuju CPNS DKI 2019: Part 4 (Pemberkasan)
Alhamdulillah... sampai juga di bagian ini.
Proses yang panjang dan melelahkan. Yang bener aja, dari pendaftaran awal sampai pengumuman akhir hampir setahun. Sampai dapat NIP nanti pun, tahun udah ganti lagi. Bagaimana pun prosesnya, disyukuri. Alhamdulillah... hanya orang-orang terpilih yang bertahan sampai akhir 😎.